Kapolres Lamongan Hadiri Upacara Apel Kehormatan dan Renungan Suci Dalam Rangka HUT ke-77 RI
KULIAHALISLAM.COM – Malam 17 Agustus atau tanggal 16 Agustus selalu di isi dengan Doa Renungan Suci sebelum esoknya melaksanakan Upacara Bendera guna memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia. Kapolres Lamongan AKBP Yakhob Silvana Delareskha menghadiri Upacara Apel Kehormatan dan Renungan Suci dalam rangka Peringatan HUT Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke 77 tahun 2022.
Selain Kapolres Lamongam, tampak hadir Bupati selaku Inspektur Upacara dan Forkopimda Kabupaten Lamongan serta para Peserta yang terdiri dari Anggota TNI POLRI, Satpol PP juga Kwarcab Pramuka Lamongan. Pelaksanaan Apel Kehormatan ini bertempat di taman Makam Pahlawan Kusuma Negara pada, Selasa malam (16/8/2022) pukul 22.00 sampai dengan selesai.
Sudah menjadi agenda rutin dalam peringatan kemerdekaan RI 17 Agustus hal itu sebagai penghormatan atas jasa para pahlawan yang telah berjuang merebut kemerdekaan negara Republik Indonesia hingga bisa merdeka sampai saat ini.
Yuhronur Efendi selaku inspektur upacara pada kesempatan tersebut, membacakan naskah Apel Kehormatan dan Renungan Suci. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan mengheningkan cipta mengenang jasa para pahlawan, penyalaan obor hingga pembacaan doa sebagai penghormatan kepada arwwah para pahlawan yang telah gugur. (Fathan Faris Saputro)