KeislamanNgaji Ihya’ Ulumuddin

Gus Ulil Ngaji Ihya’ Ulumuddin: Manifestasi Kelembutan

2 Mins read

Di antara akhlak Nabi yang paling menonjol adalah pribadinya yang selalu lemah lembut. Semua orang yang pernah semasa dengan beliau, menggambarkan, beliau tidak pernah berkata kasar, mengumpat, dan tidak pernah berlaku bengis. Bahkan, Nabi tidak pernah marah, kecuali terhadap perbuatan yang melanggar kehormatan agama.

Gus Ulil menegaskan bahwa di antara hikmah yang bisa kita petik dan peroleh dari perangai lemah lembutnya Nabi, pertama, bisa membuat kita menjadi pribadi yang indah. Secara garis besar, Allah SWT. mengkaruniakan dua keindahan kepada manusia, yaitu keindahan fisik dan keindahan kepribadian.

Kita tahu, manusia pada umumnya mudah terpukau oleh keindahan fisik. Namun, keindahan fisik ini akan segera kehilangan kesan bila tingkah laku dan kata-katanya kasar. Di sinilah, lemah lembut menjadi “parameter” dan “kunci utama” untuk mewujudkan pribadi yang indah.

Kedua, bisa membentuk orang-orang dan lingkungan di sekitar kita. Karena itu misalnya tak sedikit dan bahkan banyak dari para Sahabat yang memperoleh hidayah setelah menyaksikan pribadi Nabi yang lemah lembut.

Ketiga, lemah lembut adalah pelindung hati dari noda dan penyakit kalbu (hati). Penting, ketika kita berkata kasar dan mengumpat, sebenarnya kita tidak sedang merugikan orang lain. Akan tetapi, kita sedang menodai hati sendiri, mengotorinya dengan kekasaran, serta membuatnya menjadi keras.

Dari sini kita tahu, bahwa lemah lembut dalam tutur kata serta dalam tingkah laku adalah salah satu keteladanan yang paling menonjol dalam diri Nabi. Allah SWT. berfirman dalam Al-Qur’an surah Al-Ahzab ayat 21:

لَقَدْ كَانَ لَكُمْ فِيْ رَسُوْلِ اللّٰهِ اُسْوَةٌ حَسَنَةٌ لِّمَنْ كَانَ يَرْجُوا اللّٰهَ وَالْيَوْمَ الْاٰخِرَ وَذَكَرَ اللّٰهَ كَثِيْرًا

Artinya: “Sungguh, telah ada pada (diri) Rasulullah itu suri teladan yang baik bagimu (yaitu) bagi orang yang mengharap (rahmat) Allah dan (kedatangan) hari Kiamat dan yang banyak mengingat Allah.” (QS. Al-Ahzab [33]: 21).

Baca...  Gus Ulil Ngaji Al-Iqtishad fi Al-I'tiqad: Apakah Tindakan-Tindakan Tuhan itu Wajib?

Nabi juga bersabda:

إذا أحبّ الله عبدا أعطاه الرفق وما من أهل بيت يحرّمون الرفق إلا حرّموا الخير

Artinya: “Apabila Allah menyukai seorang hamba, maka Ia akan mengkaruniai sifat lemah lembut. Dan barang siapa dari keluargaku mengharamkan dan menjauhi kelemah lembutan, maka sesungguhnya dia telah menjauhi kebaikan.” (HR. Muslim dan Abu Dawud).

Syahdan, lemah lembut, kata Gus Ulil, bukan suatu indikasi ketidakberdayaan kita, melainkan tanda kemampuan mengendalikan diri. Begitu juga sebaliknya, kekasaran dan kekerasan bukanlah tanda dari kekuasaan, namun ia adalah tanda kerapuhan emosional dan kelemahan kepribadian seseorang.

Penting juga dikatakan bahwa Nabi SAW. sangat ramah kepada semua orang, termasuk perempuan. Sifat kelemahlembutan sangat dicintai oleh Allah SWT., sehingga Nabi sangat menekankan kepada umatnya untuk selalu berusaha menghiasi perilaku mereka dengan kelemahlembutan.

Nabi SAW. mengajarkan untuk memperlakukan perempuan dengan penuh kehati-hatian dan kesabaran. Dia mengibaratkan perempuan layaknya kaca yang dapat pecah jika diperlakukan dengan kasar atau kasar. Allah SWT. Dalam Al-Qur’an surah Ali Imran ayat 159 berfirman:

فَبِمَا رَحْمَةٍ مِّنَ اللّٰهِ لِنْتَ لَهُمْ ۚ وَلَوْ كُنْتَ فَظًّا غَلِيْظَ الْقَلْبِ لَا نْفَضُّوْا مِنْ حَوْلِكَ ۖ فَاعْفُ عَنْهُمْ وَاسْتَغْفِرْ لَهُمْ وَشَاوِرْهُمْ فِى الْاَمْرِ ۚ فَاِذَا عَزَمْتَ فَتَوَكَّلْ عَلَى اللّٰهِ ۗ اِنَّ اللّٰهَ يُحِبُّ الْمُتَوَكِّلِيْنَ

Artinya: “Maka berkat rahmat Allah engkau (Muhammad) berlaku lemah lembut terhadap mereka. Sekiranya kamu bersikap keras dan berhati kasar, tentulah mereka menjauhkan diri dari sekitarmu. Karena itu maafkanlah mereka dan mohonkanlah ampun untuk mereka, dan bermusyawarahlah dengan mereka dalam urusan itu. Kemudian, apabila engkau telah membulatkan tekad, maka bertawakkallah kepada Allah. Sungguh, Allah mencintai orang yang bertawakal.” (QS. Ali Imran [3]: 159).

Akhlak Nabi Muhammad SAW. yang harus diteladani adalah memiliki sikap lemah lembut terhadap perempuan, yang penting untuk hubungan yang baik dan harmonis. Sebaliknya, tidak adanya sikap lemah lembut ini menyebabkan banyak masalah.

Baca...  Gus Ulil Ngaji Ihya’ Ulumuddin: Keutamaan Sifat Al-Sakha (Kedermawanan)

Contohnya adalah catcalling yang sering menjadi keresahan bagi perempuan, kurangnya perhatian dari pasangan, dan kasus kekerasan rumah tangga yang seolah-olah biasa dan di mana perempuan biasanya menjadi pihak yang tertindas.  Untuk itu, kita harus mengikuti contoh Nabi ketika menghadapi perempuan, dengan bersikap lemah lembut. Wallahu a’lam bisshawaab.

190 posts

About author
Alumni PP Salafiyah Syafi’iyah Sukorejo Situbondo dan PP Nurul Jadid Paiton Probolinggo. Penulis juga kontributor tetap di E-Harian Aula digital daily news Jatim.
Articles
Related posts
Keislaman

Mengenal Tarekat Rifaiah

3 Mins read
Kuliahalislam.Tarekat Rifaiah adalah nama sebuah tarekat yang didirikan di Irak pada abad ke-6 H. Pendirinya adalah Ahmad bin Ali Abul Abbas ar-Rifa’i…
Keislaman

Tuhan sebagai Sumber Pengetahuan Terpercaya: Perspektif Epistemologi Islam

4 Mins read
Sebagai makhluk theomorfis, manusia memiliki sesuatu yang agung di dalam dirinya, yaitu akal, kehendak bebas (free will), dan kemampuan berbicara. Akal membawa…
Keislaman

Di Balik Mukjizat Isra Mi'raj: Pesan Penghiburan Bagi Hati yang Luka

4 Mins read
Mari kita selami kisah agung Isra Mi’raj. Bukan sekadar perjalanan kilat, melainkan sebuah oase di tengah gurun kesedihan, sebuah pelukan Ilahi yang…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

×
Esai

UU Pesantren Sudah Disahkan, Tapi Apa Kabar Implementasinya?

Verified by MonsterInsights